batampos -Tim nasional Indonesia dipastikan ambil bagian dalam FIFA Matchday pada September mendatang. Rencananya, Indonesia menghadapi lawan dari CONCACAF yang saat ini bertengger di peringkat ke-84 FIFA. Yaitu, Curacao.
Sekretaris Jenderal PSSI Yunus Nusi mengungkapkan, pertandingan melawan Curacao akan dimainkan dua kali. Soal venue, ada tiga stadion yang sedang dipertimbangkan.
”Opsinya antara Jakarta International Stadium, Stadion Utama Gelora Bung Karno, atau Stadion Gelora Bandung Lautan Api,” ujar pria asal Gorontalo itu kepada Jawa Pos, kemarin.
Curacao akan menjadi lawan yang tangguh bagi pasukan Shin Tae-yong (STY). Mayoritas pemainnya bermain di Eropa. Bahkan, ada dua pemain yang merumput di Liga Inggris. Yaitu, Leandro Bacuna (Cardiff City) dan Juninho Bacuna (Birmingham City).
Namun, aktivitas tim nasional Curacao lebih sedikit dari Indonesia. Tahun ini, Curacao baru empat kali bertanding. Curacao kalah 1-5 dalam laga uji coba melawan tim elite Liga Belanda Ajax Amsterdam.
Lalu, mereka kalah 0-1 saat bertemu Honduras pada ajang Nations League. Namun, dalam pertemuan kedua melawan Honduras di ajang yang sama, Curacao menebus kekalahan dengan kemenangan 2-1.
Yang terakhir, Curacao kalah 0-4 oleh Kanada dalam ajang Nations League.
Saat ini, PSSI terus menjalin komunikasi dengan Curacao. Di antaranya, membahas transportasi, akomodasi, dan vaksinasi Covid-19.
Beberapa pemain lawan belum menerima vaksin Covid-19. Padahal, peraturannya, tamu dari luar Indonesia wajib divaksin.
Yunus optimistis Curacao bisa memenuhi persyaratan itu sebelum terbang ke Jakarta. ”Sejauh ini tanggapan pihak Curacao bagus. Semuanya masih dalam proses,” ungkapnya. (*)
Reporter: JPGroup