Jumat, 13 September 2024

Ronaldo Cetak Brace, Portugal Tebar Ancaman di Euro 2024

Berita Terkait

Para pemain Portugal melakukan selebrasi usai mencetak gol. (F.Instagram Timnas Portugal @portugal)

batampos – Ronaldo kembali mencetak brace saat Portugal bersua tuan rumah Bosnia and Herzegovina dalam lanjutan kualifikasi Euro 2024 grup J.

Dua gol yang dicetak Ronaldo membantu timnas Portugal menang telak dengan skor 0-5 atas Bosnia.

Dengan usianya yang menginjak 38 tahun, Ronaldo seperti tua-tua keladi dalam urusan mencetak gol atau makin tua makin jadi.

Ini menjadi gol 127 nya bersama Portugal atau gol yang ke-75 bersama tim yang dijuluki Brazilnya Eropa saat di atas usia 30 tahun

Portugal mendominasi jalannya laga dengan torehan penguasaan bola 66% berbanding 34% milik Bosnia, Selecao mencetak total 699 umpan dengan tingkat akurasi 94%.

Babak pertama berjalan Portugal langsung tancap gas, pada menit 5 Selecao berhasil mencetak gol lewat titik putih.

Ronaldo yang maju sebagai eksekutor tak menyia-nyiakan kesempatan itu untuk membawa Portugal unggul 0-1.

Memasuki menit 20 Portugal berhasil menggandakan skor. Umpan Joao Felix berhasil dikonversi menjadi gol oleh CR7 untuk mencetak gol keduanya dan menambah keunggulan Selecao 0-2.

Laju pertandingan sempat terhenti untuk peninjauan VAR atas kemungkinan offside, namun setelah pengecekan wasit dengan mantap mengesahkan brace Ronaldo.

Berselang lima menit gol kembali dilesakkan Portugal, kali ini Bruno menjadi aktor terciptanya gol setelah memanfaatkan assist Inacio. Skor bertambah untuk keunggulan Portugal 0-3.

Portugal seperti kerasukan di babak pertama, pada menit 32 bek Joao Cancelo ikut menyumbang gol setelah mengoptimalkan umpan Bruno dan membawa kedudukan menjadi 0-4.

Tak mau ketinggalan Joao Felix turut mencatatkan namanya di papan skor pada menit 41.

Umpan dari Otavio berhasil disempurnakan pemain Barcelona tersebut menjadi gol dan menambah keunggulan Portugal 0-5.

Sempat terhalang pemeriksaan VAR terkait posisi Otavio sebelum menerima bola. Namun dengan tegas VAR menunjukkan posisi Otavio yang berada dalam posisi onside.

Felix hampir mencetak gol keduanya pada menit 45+3, namun Sehic berhasil melakukan penyelamatan brilian dan menggalakan upaya tersebut.

Skor 0-5 menandai berakhirnya babak pertama untuk keunggulan Portugal.

Jalan babak kedua tidak diwarnai dengan gol dari kedua tim. Hingga laga berakhir skor 0-5 bertahan untuk kemenangan Portugal.

Dua gol tambahan membuat Ronaldo semakin mantap di daftar pencetak gol terbanyak di level internasional dengan 127 gol bersama Portugal.

Sementara hasil ini seperti ancaman yang ditebarkan oleh Portugal terhadap calon-calon lawannya di Euro 2024.

Pasalnya Selecao sudah dipastikan lolos ke putaran final Euor 2024 dan tetap tampil trengginas saat menghadapi Bosnia dengan kemenangan lima gol tanpa balas. (*)

 

 

Reporter: JPGroup

Update