Southampton Gasak Arsenal, Kekalahan Ketiga Beruntun The Gunners

0
48
Bek Southampton Lyanco (kiri) dan kiper Fraser Forster merayakan kemenangan atas Arsenal. (Daniel Leal/AFP )
Beh Southampton Lyanco (kiri) dan kiper Fraser Forster merayakan kemenangan atas Arsenal. (Daniel Leal/AFP )

batampos – Arsenal kembali gagal meraih poin penuh dalam tiga laga terakhir di Premier League. Pada pekan ke-33 (17/4), Arsenal dihantam tuan rumah Southampton dengan skor 0-1 di St. Mary’s Stadium.

Satu-satunya gol dalam pertandingan ini dicetak oleh Jan Bednarek pada babak pertama.

Ini menjadi kekalahan ketiga beruntun The Gunners di Liga Inggris. Hasil minor ini tentu saja menyulitkan peluang mereka finis empat besar Premier League dan lolos ke Liga Champions musim depan. Saat ini, Arsenal menempati posisi enam dengan 54 poin dari 31 laga.

Sementara itu, Southampton berada di urutan 12 dengan 39 poin. Bagi Southampton, kemenangan ini menjadi angin segar. Sebab, sudah enam pertandingan beruntun di semua ajang, Southampton gagal meraih kemenangan.

Tim tuan rumah memulai dengan baik. Mereka mengancam melalui tendangan Romain Perraud dari luar kotak penalti. Tetapi, arah bola masih belum menemui sasaran.

Arsenal merespons pada menit ke-8 melalui tusukan Gabriel Martinelli dari sayap. Tembakannya mengarah ke pojok kiri bawah gawang. Tetapi upaya itu bisa dihalau oleh penjaga gawang Fraser Forster.

Arsenal kembali mengancam pada menit ke-16. Umpan terobosan Martinelli diterima Bukayo Saka di sisi kiri. Dia lantas melepaskan tembakan ke gawang. Sayangnya, Forster masih bisa mengamankan gawang.

Southampton berhasil mencetak gol pada menit ke-44. Bermula dari dari sepak pojok, bola dihalau oleh pertahanan Arsenal. Tetapi tuan rumah kembali mampu menguasai bola.

Mohamed Elyounoussi mengamankan bola sebelum keluar. Dia lantas mengirim umpan tarik yang disambar Jan Bednarek. Gol ini sekaligus menutup babak pertama dengan keunggulan 1-0 untuk Southampton.

Selepas jeda, Arsenal berupaya meningkatkan intensitas serangan mereka. Peluang didapatkan pada menit ke-64 dari tusukan Saka. Tetapi sepakannya masih belum tepat sasaran.

Pada menit ke-73, Arsenal mendapatkan peluang emas lewat sepakan voli Emile-Smith Rowe. Namun, upaya tersebut masih ditepis oleh Forster.

Tim tamu mendapatkan peluang lain pada menit ke-82. Tembakan Saka mengarah tepat ke kiper. Tetapi sambaran dari Martin Odegaard masih melenceng.

Pada menit ke-93, Saka menusuk dari kanan dan mengoper ke Martinelli di depan kotak penalti. Martinelli melepaskan tembakan keras yang melesat ke atas gawang.

Tidak ada lagi gol sampai pertandingan usai. Dan skuad asuhan Mikel Arteta pulang dengan tangan hampa. (*)

 

Reporter: Antara

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini