Jaring Atlet Terbaik, PBSI Kepri Gelar Kejurprov

0
197
Ketua KONI Kepri Usep RS didampingi Ketua PBSI Kepri Sukriadi beserta pengurus dan seluruh peserta Kejurprov PBSI Kepri di GOR Banda Baru, Batam, Selasa (27/9). F. Ryan Agung/Batam Pos
Ketua KONI Kepri Usep RS didampingi Ketua PBSI Kepri Sukriadi beserta pengurus dan seluruh peserta Kejurprov PBSI Kepri di GOR Banda Baru, Batam, Selasa (27/9). F. Ryan Agung/Batam Pos

batampos – Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI) Kepri menggelar kejuaraan provinsi (kejurprov) di GOR Banda Baru, Batam, 27-29 September. Kejuaraan ini diikuti sebanyak 120 peserta se-Kepri.

Ketua panitia kejurprov Denny Ikhwan mengatakan kejuaraan diikuti empat kabupaten/kota se-Kepri. “Empat kabupaten/kota itu adalah Tanjungpinang, Batam, Bintan, dan Karimun,” urainya.

“Total diikuti 120 atlet se-Kepri. Mempertandingkan 12 kategori perlombaan,” tambah dia.

12 nomor yang dipertandingkan itu adalah prausia dini, usia dini, anak-anak, pemula, remaja, dan taruna. “Kejuaraan ini mempertandingkan tunggal putradan putri serta memperebutkan medali, piagam, dan uang pembinaan,” ucap Denny.

Sementara, Ketua PBSI Kepri Sukriadi menjelaskan, kejurprov merupakan lanjutan dari kejurkot yang telah digelar di kabupaten/kota. “Para juaranya yang dikirim untuk berlaga di kejurprov,” urainya.

Baca Juga: Timnas Indonesia Kembali Raih Kemenangan Atas Curacao

“Kejurprov ini juga menjadi seleksi lanjutan bagi pebulutangkis Kepri yang akan dikirim untuk berlaga di Pekan Olahraga Wilayah (Porwil),” papar Sukriadi. “Kejurprov wajib digelar sekali dalam satu tahun. Dan pengkab/pengkot wajib menggelar kejurkot/kejurkab sekali dalam setahun,” tambahnya.

Untuk diketahui, Sukriadi kembali terpilih sebagai Ketua Umum PBSI Kepri periode 2022-2026. Sukriadi terpilih secara aklamasi dalam musprov yang digelar di Hotel Artotel 23-24 September.

Sukriadi mengatakan pembinaan bukutangkis di Kepri bisa dikatakan berjalan dengan baik. “Terbukti melalui kejurprov yabg berlaga adalah atlet-atlet terbaik di daerahnya,” tegas Sukriadi.

Ia berharap Kepri mampu melahirkan atlet terbaik di tingkat nasional dan internsional. Selain itu Sukriadi juga mengatakan pihaknya akan menggelar beragam kejuaraan.

“Kami sudah memiliki kalender kejuaraan. Baik yang akan digelr di Kepri maupun yang akan mengikutkan atlet-atlet Kepri berlaga,” urainya.

Sukriadi berharap Kepri bisa menjadi hub dalam pembinaan buku tangkis di Indonesia. “Kepri adalah salah satu wilayah di Indonesia yang terbilang lengkap sarana dan prasarananya,” jelas pria yang akrab disapa Uki ini.

“Tanpa sarana dan prasarana pembinaan bulu tangkis di Kepri tak akan berjalan maksimal,” tegas dia.

Sedang Ketua KONI Kepri Usep RS mengucapkan selamat pada Sukriadi yang terpilih kembali sebagai Ketua PBSI Kepri 2022-2026. Ia mengatakan KONI Kepri adalah pelindung dan pembina olahraga di Kepri.

“Kejurprov menjadi seleksi awal bagi atket untuk bisa berlaga di jenjang berikutnya. Terima kasih pada pengurus pbsi kepri yang telah menggelar kejurprov,” tutur Usep.

Porprov V Kepri 2022 akan digelar November mendatang. Event ini digelar empat tahun sekali. “Porprov adalah jenjang untuk menjaring atket mengikuti kejurnas atau Porwil,” jelas Usep.

“Porwil digelar di Pekanbaru, 2023 mendatang. Dari atlet yang berlaga di Porprov akan dipilih untuk menjalani pelatda dan akan diberangkatkan ke Porwil,” ucapnya.

Koni, lanjutnya, dengan PBSI Kepri akan menyaring kembali pebulutangkis Kepri untuk berlaga di PON. “Inilah jeniang untuk bisa meraih prestasi tertinggi. Porprov akan diikuti atlet se-kepri dan nantinya,” tutupnya. (*)

 

 

Reporter: RYAN AGUNG

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini