Hasil Kualifikasi F1 GP Arab Saudi, Hamilton Raih Pole Position

0
44
Lewis Hamilton merayakan pole position yang diraihnya di GP Arab Saudi. (Giuseppe CACACE / POOL / AFP)

batampos.co.id – Pembalap Mercedes Lewis Hamilton meraih pole position di seri debut GP Arab Saudi di Jeddah Corniche Circuit. Sementara rivalnya Max Verstappen, pembalap Red Bull, mengalami kecelakaan pada upaya terakhirnya memperbaiki catatan waktu di sesi kualifikasi.

Hamilton mengalami kesulitan karena mobilnya understeer di kualifikasi ketiga (Q3). Meski begitu dia tetap sukses mengamankan posisi start terdepan dengan catatan waktu 1 menit 27, 511 detik. Itu adalah pole ke-105 Hamilton sepanjang karir.

Verstappen, pada lap terakhirnya, sudah lebih cepat dari Hamilton 0,2 detik di dua sektor pertama.

Namun bannya terkunci pada tikungan terakhir lalu mobilnya menyenggol dinding pembatas sirkuit. Insiden tersebut mengakhiri usahanya merebut posisi start terdepan di balapan krusial di Jeddah.

Lewis Hamilton merayakan pole position yang diraihnya di GP Arab Saudi. (Giuseppe CACACE / POOL / AFP)

Di posisi kedua ada rekan satu tim Hamilton, Valtteri Bottas, yang mengunci dua posisi start terdepan.

Situasi ini bakal menyulitkan bagi Verstappen karena catatan waktunya sebelum crash hanya cukup menempatkannya di posisi start ketiga. Dengan demikian, Bottas bisa membantu Hamilton menghalang-halangi Verstappen untuk bisa langsung bertarung di depan.

Apalagi dengan karakter sirkuit jalanan di Jeddah yang relatif sempit, membuat overtaking lebih sulit dilakukan di sini.

Selain itu, masih ada kekhawatiran dengan girboks Verstappen yang kemungkinan bisa rusak akibat benturan pada insiden kecelakaan tadi.

”Kami tidak ingin mengambil risiko seperti Charles Leclerc di Monte Carlo. Saat Ferrari tidak mengganti girboks, ternyata rusak pada saat warm up lap,” terang Penasihat Red Bull Helmut Marko.

”Kami akan lihat dulu kondisinya sebelum memutuskan apakah girboks Verstappen perlu diganti atau tidak,” tambahnya.

Jika hal itu terjadi, maka Verstappen bisa terkenda penalti grid turun lima posisi. (*)

Reporter: JPGroup

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini