Persib Bandung Jalani Laga Uji Coba di Batam

0
123
Persib Bandung saat tiba di Bandara Hang Nadim Batam. Persib akan melakukan beberapa laga uji coba di Batam. F.Azis Maulana
Persib Bandung saat tiba di Bandara Hang Nadim Batam. Persib akan melakukan beberapa laga uji coba di Batam. F.Azis Maulana

batampos – Klub sepak bola kebanggaan Jawa Barat, Persib Bandung tiba di Batam Senin 30 Mei 2022. Klub berjuluk Maung Bandung tersebut akan menggelar pemusatan pelatihan (traning center) di Batam.

Hal ini disampaikan oleh Ketua Viking Batam Arga Muldani Saputra, mengatakan, bahwa kehadiran skuad Persib disini selain pemusatan pelatihan nantinya tim akan melakukan beberapa laga uji coba yang akan di gelar pada tanggal 1 dan 5 Juni di Stadion Citra Mas Punggur.

“Bakal ada laga uji coba juga dengan tim yang ada di Batam dan Singapura yakni Tanjong Pagar klub dari negeri Singapura,” kata dia saat di jumpai di Bandara Hang Nadim Batam.

Meskipun tidak semua skuad tim Persib datang sebab ada beberapa pemain yang masih dalam menjalankan pemusatan latihan bersama Tim Nasional (Timnas).

Viking sebagai pendukung Persib Bandung sebanyak 500 lebih memeriahkan tim kesayangan nya hadir Batam dengan melakukan konvoi di sejumlah lokasi di Batam.

“Karena hari kerja ya jadi sebagian yang turun biasanya lebih dari itu,” kata Arga. Lanjutnya, konvoi dilakukan disekitaran Batam Center dengan mematuhi protokol kesehatan.

Arga menjelaskan, kedatangan tim Persib ke Batam bukan hanya melakukan latihan biasa namun sebagai tolak ukur untuk persiapan di liga Indonesia. Para pemain Persib Bandung juga diminta serius dalam laga uji coba nanti

“Jadi yang kita lawan ini bukan sembarang. Yang kuat juga jadi seimbang untuk main di liga 1 Indonesia,” katanya.

Dirinya menyambut baik dengan kedatangan tim Persib Bandung ke Batam. Selain sebagai ajang latih tanding kedatangan tim persib sekaligus sebagai mendongkrak pariwasata.

“Ya ini membutikan Batam siap sebagai kunjungan pariwisata. Ya semoga ini menjadi awal yang baik,” katanya.

Terkait harga tiket, pihaknya menyebut masyarakat bisa membeli di website resmi Viking Batam dengan harga Rp60 ribu untuk di tribun timur dan Rp75 ribu untuk di tribun barat. Sementara VIP 100 ribu. Untuk leg pertama melawan Batam Selection pada 1 Juni 2022.

“Yang timur itu tidak ada atap aja tapi tetap sama,” jelasnya.

Untuk harga tiket pertandingan leg kedua melawan Tanjong Pagar FC Liga Satu Singapura pada 5 Juni 2022 harganya tiketnya hanya naik Rp5 ribu.

“Memang leg kedua sudah banyak yang pesan ya karena bigmatch. tapi tiket masih kita jual,” kata dia.

Lanjut, Arga mengimbau kepada masyarakat atau para pendukung yang tidak kebagian tiket agar tidak memaksakan masuk kedalam tribun demi keamanan bersama.

“Jangan tidak dapat tiket jangan memaksa kita akan gelar meet and great,” pungkasnya. (*)

 

 

Reporter : Azis Maulana

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini