Kalahkan Armenia, Jerman Tutup Laga Kualifikasi Grup J

0
13
Selebrasi pemain Jerman usai mencetak gol ke gawang Armena dalam lanjuta kualifikasi Piala Dunia Qatar 2022 Grup J di Stadion Vazgen Sargsyan Republican, Yerevan, Senin (15/11). (F. Karen Minasyan/AFP)

batampos.co.id – Laga lawan Armenia menjadi penutup perjalanan Jerman di kualifikasi Piala Dunia Qatar 2022. Laga ini memang tak lagi berpengaruh bagi Jerman yang sudah memastikan lolos ke putaran Jerman.

Meski demikian, Jerman tak pandang enteng Armenia. Melawan tuan rumah Armena, Jerman menurunkan formasi terbaiknya.

Hasilnya, Jerman sukses menutup pertandingan terakhir mereka di kualifikasi Piala Dunia dengan manis. Der Panzer melibas Armenia 4-1, Senin (15/11) dinihari WIB. Brace Ilkay Gundogan dan masing-masing satu angka dari Kai Havertz serta Jonas Hofmann hanya mampu dibalas satu gol oleh Henrikh Mkhitaryan lewat titik putih.

Der Panzer memang sudah dipastikan lolos sejak bulan Oktober, dengan mereka jadi negara pertama yang lolos ke Piala Dunia 2022, di luar tuan rumah Qatar. Tim asuhan Hansi Flick tetap tampil solid di laga terakhir mereka.

Kemenangan ini membuat mereka telah mencatatkan tujuh kemenangan berturut-turut, rekor terpanjang bersama mereka di abad ini, dengan itu juga mereka catatkan pada tahun 2017.

Rekor kemenangan yang lebih banyak adalah di tahun 1979 dan 1980, di mana Jerman sukses meraih kemenangan dalam 12 pertandingan berturut-turut.

Di laga ini, jelas di atas kertas Jerman unggul dari segala sisi, dan itu terbukti saat laga baru berjalan 15 menit. Havertz mampu membuka skor untuk Der Panzer setelah memanfaatkan umpan dari Hofmann.

Pasukan Flick mampu menggandakan keunggulan di penghujung paruh pertama, lewat tendangan penalti Gundogan, menyusul pelanggaran yang dilakukan oleh Taron Voskanyan kepada Florian Neuhaus. Der Panzer menutup babak pertama dengan skor 2-0.

Keunggulan tersebut tak membuat Jerman berpuas diri. Mereka mampu mencetak gol ketiga di menit ke-50, setelah Gundogan kembali mencatatkan namanya di papan skor lewat tendangan terukurnya.

Armenia pun mampu memberikan perlawanan, dengan Mkhitaryan berhasil memperkecil kedudukan melalui tendangan penaltinya pada menit ke-59. Namun, tim tuan rumah kembali dibuat menderita lima menit kemudian. Hofmann mampu memperlebar jarak skor setelah dia mencetak gol memanfaatkan blunder dari Mkhitaryan.

Tambahan tiga poin ini semakin memantapkan posisi Jerman di puncak klasemen Grup J, dengan torehan 27 poin dari sepuluh laga. Sementara itu, Armenia hanya mampu finis di peringkat keempat klasemen, dengan mengemas 12 poin. (*)

Reporter: Ryan Agung

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini