batampos – Timnas Futsal Indonesia berhasil mencetak sejarah menjadi juara Piala AFF Futsal 2024. Pasukan Garuda sukses jadi raja futsal ASEAN usai mengalahkan Vietnam pada laga final, Minggu (10/11).
Dalam pertandingan yang berlangsung di Terminal 21 Korat, Nakhon Ratchasima, Thailand, Timnas Futsal Indonesia sukses menghajar Vietnam dengan dengan skor 2-0. Timnas Futsal Indonesia memulai pertandingan dengan langsung tampil menekan. Garuda mampu mendapatkan peluang pertama pada menit keenam.
Rio melepaskan tembakan meski sempat ditarik pemain Vietnam. Tapi sepakannya masih melebar. Gol pun berhasil diciptakan oleh Timnas Futsal Indonesia semenit berselang. Adalah Muhammad Syaifullah yang sukses membuka keunggulan pada menit ketujuh.
Syaifullah mencetak gol lewat sontekan dari jarak dekat memanfaatkan operan Rio Pangestu. Sontekannya pun berhasil menggetarkan gawang Vietnam dan Timnas Futsal Indonesia unggul 1-0.
Unggul satu gol tak membuat Timnas Futsal Indonesia mengendurkan serangan. Anak asuhan Hector Souto itu melakukan pressing cukup ketat kepada para pemain Vietnam untuk merebut bola dan mencari gol tambahan.
Menjelang babak pertama rampung, Samuel Eko sempat hampir menggandakan keunggulan. Tepatnya pada menit ke-18 lewat tembakan keras setelah mengecoh pemain lawan. Tapi upayanya belum membuahkan hasil.
Vietnam bukan tanpa peluang. Chau Doan Phat coba mengirim ancaman tak lama setelahnya. Tapi peluang itu jadi sia-sia hingga akhirnya keunggulan 1-0 untuk Timnas Futsal Indonesia pada babak pertama.
Pada babak kedua, tempo pertandingan tak banyak berubah. Indonesia berusaha menambah keunggulan dengan mengandalkan Evan Soumilena. Tapi belum berhasil.
Begitu pula Vietnam, lewat Vu Ngoc Anh dan Nguyen Thinh Phat. Tapi masih ada kiper Ahmad Habiebie yang mampu mengantisipasi semua peluang itu. Saat pertandingan menyisakan kurang lebih lima menit, Vietnam coba melakukan skema power play. Strategi itu nyaris membuahkan hasil, Nhan Gia Hung yang menjadi kiper terbang mampu merepotkan lini pertahanan Garuda.
Nhan Gia Hung bahkan nyaris membuat gol pada menit ke-36. Dia melepaskan tembakan keras dari luar circle. Beruntung ada Habiebie yang bisa menggagalkan peluang emas tersebut.
Akan tetapi, kesalahan fatal dilakukan oleh Vietnam. Chau Doan Phat tak mampu menguasai bola dengan baik karena bolanya mampu dicuri oleh Brian Ick, yang kemudian mengoper kepada Rizki Xavier.
Rizki Xavier langsung melepaskan tembakan mendatar ke arah gawang Vietnam. Gol tambahan tercipta untuk Timnas Futsal Indonesia dan kedudukan berubah menjadi 2-0.
Gol Rizki Xavier itu sekaligus menjadi penutup laga final Piala AFF Futsal 2024. Timnas Futsal Indonesia menang 2-0 dan berhak menjadi yang terbaik dalam ajang bergengsi tingkat Asia Tenggara ini.
Ini jadi gelar Piala AFF Futsal kedua bagi Timnas Futsal Indonesia. Garuda berhasil mengulangi torehan sejarah yang tercipta pada 14 tahun lalu untuk menjadi raja futsal di Asia Tenggara.
Susunan pemain Indonesia vs Vietnam di Final Piala AFF Futsal 2024
Indonesia: Ahmad Habibie (PG); Firman Adriansyah, Ardiansyah Nur, Evan Soumilena, Brian Ick
Vietnam: Pham Van Tu (PG); Chau Doan Phat, Tran Thai Huy, Nguyen Thinh Phat, Nhan Gia Hung