Selasa, 26 November 2024

Tanpa Kim di Asian Games

Berita Terkait

 

batampos – Timnas basket putri dipastikan tidak bisa menurunkan Kimberley Pierre-Louis di ajang Asian Games Hangzhou, Tiongkok, 23 September–8 Oktober 2023. Center kelahiran Kanada itu terhambat regulasi pemain naturalisasi. Sesuai dengan aturan yang telah ditetapkan, seluruh peserta basket Asian Games hanya bisa mengikutsertakan satu pemain naturalisasi. Itu pun dengan syarat sang pemain harus memiliki paspor negara tujuan selama minimal tiga tahun.

F. PERBASI
PEMAIN naturalisasi Indonesia, Kimberley Pierre Louis, saat berlaga melawan Thailand pada SEA Games 2023 di Morodok Techo Stadium, Rabu (10/5)

Padahal, Kim baru menyandang status tiga tahun menjadi warga negara Indonesia (WNI) pada Desember nanti. Aturan tersebut dinilai menyandera Kim.

”Kimberley baru men­dapatkan paspor pada Desember 2020, yang mana pada saat event dimulai nanti masih hampir tiga tahun,” jelas penanggung jawab timnas basket putri Indonesia Christopher Tanuwidjaja.

Meski begitu, satu pemain naturalisasi lain, yakni Peyton Whitted, tidak terkendala aturan tersebut. Karena itu, timnas putri akan mengganti Kimberley dengan Peyton.

Lebih lanjut, Christopher mengungkapkan, timnas basket putri juga masih memantau kondisi satu pemain. Yaitu, Adelaide Callista Wongsohardjo.

MVP final SWBL 2022 itu kini masih menjalani penyembuhan cedera patah telapak tangan. Sebelumnya, Adelaide absen membela Indonesia di ajang FIBA Women’s Asia Cup Divisi B pada 13–19 Agustus di Thailand. (ka/c14/bas/*)

Update