batampos – Everton akhirnya berhasil keluar dari jurang tiga peringkat terbawah Liga Premier setelah menaklukkan Newcastle pada Jumat (8/12) di kandang mereka, Goodison Park.
Pemain Everton berhasil mengambil celah dari dua kesalahan pemain Newcastle, Kieran Trippier untuk mencetak gol-gol di menit-menit akhir babak kedua melalui Dwight McNeil, Abdoulaye Doucoure dan Beto ketika mereka mengeklaim kemenangan 3-0 atas Newcastle United untuk keluar dari zona degradasi Liga Premier.
McNeil merampas bola gocekan Trippier yang gagal, sebelum melepaskan tendangan kaki kiri yang kuat ke sudut jauh gawang dengan sisa waktu 12 menit.
Bek sayap Inggris itu kembali kehilangan penguasaan bola dan umpan silang Jack Harrison berhasil dikonversikan Doucoure menjadi sebuah gol.
Beto asal Portugal juga menyumbang satu gol, yang menjadi gol perdananya di Premier League yang terjadi pada masa tambahan waktu.
Kekalahan tersebut membuat Newcastle berada di peringkat ketujuh dengan 26 poin dari 15 pertandingan di tengah rekor tandang yang memburuk, sementara Everton, yang terkena pengurangan 10 poin dari Premier League, naik ke peringkat 17 dengan 10 poin dari 15 pertandingan.
“Hasil yang luar biasa di kandang sendiri,” kata McNeil dikutip dari Amazon Prime.
“Kemenangan berturut-turut dan keluar dari tiga terbawah. Sekarang kami harus terus melaju karena kami akan menghadapi pertandingan besar di kandang (melawan Chelsea) pada Minggu (10/12).”
“Para penggemar luar biasa, mereka telah melewati masa-masa sulit tetapi mereka tetap bersama kami. Kami sangat menghargainya dan ingin memberikan kembali kepada mereka,” imbuhnya.
Total pemain Everton telah melesatkan 21 tembakan dan enam yang menuju target, sementara Newcastle dengan 13 tembakan dan tiga yang menuju target. Jelas hal ini menjadi motivasi tersendiri untuk pemain Everton mengingat serangan mereka lebih sering dan efektif dibanding tim tamu.
Dominic Calvert-Lewin dari Everton sempat mencoba melalui tendangan yang ia lepaskan tanpa ada seorang pun di sekitarnya namun masih gagal dikonversikan menjadi sebuah gol.
Newcastle jarang mengancam namun beberapa kali sempat memberi tekanan ke pihak tuan rumah. Miguel Almiron sempat melepaskan tembakan lurus, namun berhasil diamankan kiper Everton, Jordan Pickford karena bola tepat mengarah ke posisi penjaga gawang itu.
“Kami harus berbuat lebih baik,” kata manajer Newcastle, Eddie Howe.
“Ada alasan di balik setiap penampilan dan kami telah berjuang untuk mengubah pemain kami agar memiliki opsi menyerang yang kami rasa perlu untuk memenangkan pertandingan,” tambahnya.
“Ini merupakan kehilangan besar bagi kami, kami tidak diperkuat sejumlah pemain hebat. Saya pikir ini adalah peluang yang terlewatkan bagi kami dan kami tidak memanfaatkannya dengan baik sehingga kami mendapat hasil buruk,” pungkasnya. (*)
Reporter: JPGroup