Sabtu, 31 Januari 2026

Rehan/Gloria Back to Back Runner-up di German Open dan Orleans Masters

Berita Terkait

Rehan/Gloria harus puas mejadi runner-up di Orleans Masters 2025. (Dok. PBSI/Badmintonphoto/Raphael Sachetat)

batampos – Setelah di German Open 2025, Rehan Naufal Kusharjanto/Gloria Emanuelle Widjaja kembali harus puas menjadi runner-up saat berlaga di Orleans Masters 2025. Meski begitu, mereka menjadikan dua pencapaian itu sebagai modal untuk All England 2025.

Rehan/Gloria kembali gagal naik podium tertinggi setelah menelan kekalahan di final Orleans Masters 2025, yang berlangsung di Palais des Sports, Orleans, Minggu (9/3) sore.

Pasangan binaan PB Djarum Kudus itu mengakui ketangguhan unggulan kelima Jesper Toft/Amalie Magelund (Denmark), dengan dua gim langsung 17-21, 13-21.

“Kami akui keunggulan pasangan Denmark hari ini. Mereka di turnamen ini lagi in sekali mainnya. Kami cukup kesulitan untuk menghadapinya,” kata Rehan Naufal dalam keterangan PBSI usai pertandingan.

Meski demikian, Rehan/Gloria tetap mensyukuri hasil runner-up Orleans Masters 2025. Sebab ini jadi kali kedua bagi duet mereka menembus partai final dalam dua pekan beruntun.

Sebelumnya, Rehan/Gloria juga mampu mencapai babak final dan hasilnya kalah di German Open 2025 pada pekan lalu. Bedanya, saat itu mereka juga kalah dari pasangan gado-gado Belanda-Denmark, Robin Tabeling/Alexandra Bøje.

Rehan/Gloria pun ingin membawa dua hasil itu untuk jadi modal menuju All England 2025, yang akan bergulir di Utilita, Birmingham, Inggris pada 11-16 Maret mendatang.

“Dengan hasil di dua minggu ini memang menjadi modal yang baik untuk ke All England pekan depan,” ucapnya.

“Tapi tidak dipungkiri kondisi pasti capek, jadi sekarang mau fokus recovery. Semoga di All England nanti bisa kembali fit dan bermain maksimal,” tambah Rehan.

Rehan/Gloria termasuk satu dari sebelas wakil Indonesia yang akan beraksi di All England 2025. Tapi mereka jadi satu-satunya andalan Merah Putih yang bertanding untuk sektor ganda campuran Indonesia. (*)

 

Sumber BeritaJPGroup

Update