Momen Cristiano Ronaldo Sujud Syukur usai Cetak Gol Jadi Pembicaraan

0
45
Cristiano Ronaldo melakukan selebrasi sujud syukur usai membawa Al Nassr meraih kemenangan 3-2 atas Al Shabab dalam lanjutan Liga Pro Arab Saudi, Rabu (24/5). (Twitter @Ali_alabdallh)
Cristiano Ronaldo melakukan selebrasi sujud syukur usai membawa Al Nassr meraih kemenangan 3-2 atas Al Shabab dalam lanjutan Liga Pro Arab Saudi, Rabu (24/5). (Twitter @Ali_alabdallh)

batampos – Cristiano Ronaldo sekali lagi menjadi topik pembicaraan. Megabintang asal Portugal itu diperbincangkan setelah membawa timnya, Al Nassr, meraih kemenangan 3-2 atas Al Shabab dalam lanjutan Liga Pro Arab Saudi di Stadion KSU, Rabu (24/5).

CR7 memiliki peran vital di laga itu setelah mencetak gol kemenangan timnya. Fakta itu sebenarnya lumrah dilakoni karena Ronaldo memang kerap menjadi pemain pembeda di setiap klub yang dibelanya.

Ketika Al Nassr tertinggal lebih dulu lewat dua gol Cristian Guanca, semangat juang Al Nassr memenangi laga tak mengendur. Salah satunya Ronaldo yang terus berupaya keras membuktikan kualitasnya belum sepenuhnya habis.

Setelah berhasil menyamakan kedudukan lewat gol Talisca dan Abdulrahman Ghareeb, giliran CR7 yang menjadi aktor kemenangan timnya lewat gol fantastis.

Baca Juga: FIFA Matchday Bulan Depan, Palestina Bukan Lawan yang Mudah bagi Timnas Indonesia

Mantan pemain Real Madrid itu menerima umpan yang brilian dari rekannya, Gustavo, lalu dengan kelincahan menggiring bola untuk mengecoh dua pemain Al Shabab. Dengan presisi yang tinggi, Ronaldo melihat celah dan melepaskan tendangan keras dari luar kotak penalti yang tak dapat dijangkau oleh kiper Al Shabab. Gol CR7 disambut suka cita pendukung setia, seluruh pemain, hingga ofisial Al Nassr.

Namun, ada sedikit perbedaan dari selebrasi yang biasa dilakukan pemain berusia 38 tahun tersebut. CR7 biasanya memperagakan selebrasi ikonik ‘Siuuu’ andalannya usai mencetak gol.

Kini, saat dikelilingi pemain Al Nassr, Ronaldo menggemparkan dengan selebrasi sujud syukur atau selebrasi yang biasa dilakukan Garuda Muda usai mencetak gol. Aksinya itu tentu saja membuat terkesan rekan-rekannya yang mayoritas muslim.

Mereka spontan memberikan tepuk tangan sebagai ungkapan kagum atas aksi tersebut. Video aksi sujud syukur yang dilakukan oleh Ronaldo pun menjadi viral di media sosial. Kapten Timnas Portugal itu mendapat banyak pujian dari para penggemar sepak bola. Bahkan, ada yang bilang apakah Ronaldo sudah mualaf?

Baca Juga: Tiga Ganda Putra Indonesia Tersingkir di Malaysia Masters

“Sudah mualaf? Jika Cristiano Ronaldo memutuskan untuk menjadi muslim sekarang, saya akan mengikuti agamanya juga,” ujar salah satu netizen yang memberikan tanggapan atas sujud syukur Ronaldo.

“Aksi ini menunjukkan rasa hormat yang luar biasa kepada orang-orang di Arab Saudi,” ujar netizen lainnya.

Ronaldo sejauh ini telah mengoleksi 18 gol sejak bergabung dengan Al Nassr sejak Januari 2023. Capaian itu sepertinya membuktikan bahwa CR7 belum sepenuhnya habis sebagai predator mencetak gol. (*)

 

 

Reporter: JPGroup

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini