Sabtu, 21 Desember 2024

Messi Akui Lewy Juga Pantas Memenangi Ballon d’or

Berita Terkait

batampos.co.id – ”Engkau berhak mendapat Ballon d’Or karena tahun lalu semua orang setuju bahwa kaulah yang terbaik. Kurasa France Football harus memberikan satu yang bisa dipajang di rumahmu.” Begitu kalimat bernada sportif dari Lionel Messi ketika memenangi Ballon d’Or 2021 di Paris kemarin (30/11) seperti dilansir Sky Sports.

Pernyataan itu ditujukan Messi kepada striker Bayern Muenchen Robert Lewandowski. Lewy –sapaan akrab Lewandowski– harus merelakan Ballon d’Or tahun ini jadi milik Messi.

Ballon d’Or ketujuh bagi bintang Paris Saint-Germain dan timnas Argentina tersebut setelah edisi 2009, 2010, 2011, 2012, 2015, dan 2019. Messeven, begitu sebutan atau capaian Messi.

Pemain Paris St Germain Lionel Messi meraih Ballon d’Or ketujuh kalinya di Theatre du Chatelet, Paris, Prancis, 29 November. (Benoit Tessier/Reuters/Antara)

Padahal, banyak yang beranggapan Lewy berhak meraihnya setelah Ballon d’Or tahun lalu ditiadakan seiring pandemi Covid-19.m Dengan kata lain, edisi tahun ini adalah gelar yang tertunda bagi kapten timnas Polandia tersebut.

Secara de facto, Lewy memang merajai semua ajang bersama Bayern sepanjang musim lalu (2020–2021).

Dia meraih sextuple (enam gelar) bersama Die Roten dan menyandingkannya dengan predikat top scorer Bundesliga, DFB-Pokal, dan Liga Champions. Lewandowski juga memenangi predikat pemain terbaik dunia FIFA tahun lalu.

Sayang, 180 jurnalis dari berbagai negara sebagai penilai Ballon d’Or lebih banyak ”melihat” sukses Messi kala memenangi Copa America 2021.

Itu merupakan penantian gelar bagi La Pulga atau Si Kutu selama 16 tahun membela timnas negerinya.

”Tanpa Ballon d’Or sekalipun, Lewandowski layak menjadi yang terbaik lantaran selalu konsisten bermain di level tertinggi dalam beberapa tahun terakhir,” ucap CEO Bayern Oliver Kahn kepada Bild.

Seolah sebagai pelipur laga, Lewy terpilih sebagai striker terbaik dunia, penghargaan yang baru diadakan France Football dalam acara tahun ini. (*)

Reporter: JPGroup

Update