batampos – Marselino Ferdinan masuk dalam skuad utama Oxford United saat melawan Hull City di Liga Championship, Rabu (6/11).
“Lino dalam line-up the U’s,” tulis postingan dalam akun Instagram @oufcofficial yang juga menyertakan foto pemain berusia 20 tahun tersebut.
Dalam pertandingan yang dimainkan di Stadion Kassam tersebut, Oxford United berhasil menang dengan skor 1-0 melalui gol yang dicetak oleh Hidde ter Avest di menit ke-55. Sementara itu, Marselino masih belum diberikan kesempatan untuk bermain oleh pelatih Des Buckingham dan berada di bangku cadangan.
Sejak kedatangannya bulan Agustus lalu di Oxford United, Marselino belum mampu untuk menembus skuad utama Oxford United. Bahkan ketika timnya kalah oleh Swansea di pekan ke-13, mantan pemain Persebaya itu belum masuk dalam daftar susunan pemain.
Setelah akhirnya berhasil menembus skuad utama Oxford United di pertandingan melawan Hull City, Marselino diberikan kesempatan untuk bermain bersama tim Oxford United u-21 melawan Notts County u-21, Selasa (29/10). Di pertandingan tersebut, ia bermain selama 62 menit untuk membantu timnya menang 3-2.
Sebelum bergabung dengan Timnas Indonesia untuk pertandingan melawan Jepang (15/11) dan Arab Saudi (19/11), Oxford United masih punya sisa satu pertandingan tandang lawan Watford, Sabtu (9/11). Peluang Marselino untuk kembali masuk dalam skuad di laga tersebut juga masih terbuka lebar.
Menit bermain yang banyak memang menjadi harapan bagi pemain nomor punggung tujuh di Timnas Indonesia tersebut. Pasalnya, mengutip dari transfermarkt, Rabu (6/11) saat masih bermain untuk klub Belgia KMSK Deinze, Marselino hanya masuk sebagai pemain pengganti dengan waktu bermain yang minim.
Cedera hamstring yang sempat ia alami juga menjadi penghambat dirinya untuk bisa bermain lebih sering di klub tersebut. Selain itu, ia juga tercatat tujuh kali berada di bangku cadangan sepanjang musim Liga Divisi 2 Belgia 2023/2024. (*)