
batampos – Jafar Hidayatullah/Felisha Alberta Nathaniel Pasaribu menjadi wakil Indonesia pertama yang beraksi pada hari pertama dalam babak 32 besar Malaysia Open 2026, Selasa (5/1). Mereka juga jadi pembuka perjuangan tim bulu tangkis Merah Putih pada tahun ini.
Malaysia Open 2026 adalah turnamen pertama dalam rangkaian BWF World Tour 2026. Ajang berlevel Super 1000 itu dimulai pada Selasa (5/1) dan akan berlangsung hingga Minggu (11/1) mendatang.
Indonesia mengirimkan sembilan wakilnya untuk berlaga di Malaysia Open 2026. Namun, hanya satu yang akan bertanding pada hari pertama dalam turnamen yang berlangsung di Axiata Arena dimulai hari ini.
Satu-satunya wakil Indonesia yang bertanding hari ini adalah Jafar/Felisha. Mereka membuka rangkaian perjuangan Merah Putih dengan tampil pada pertandingan ketujuh di lapangan 1. Partai pembuka Malaysia Open 2026 digelar mulai pukul 08.00 WIB.
Sebagai pembuka, Jafar/Felisha dapat tantangan berat. Mereka harus menghadapi andalan tuan rumah yang merupakan unggulan keempat Malaysia Open 2026. Yakni Chen Tang Jie/Toh Ee Wei.
Selain unggulan keempat dan andalan tuan rumah, Chen Tang Jie/Toh Ee Wei merupakan pemilik gelar juara dunia 2025. Bagi Jafar/Felisha duel ini pun sangat berat.
Apalagi, Jafar/Felisha punya kisah buruk setiap bertarung dengan Chen Tang Jie/Toh Ee Wei. Mereka tercatat tidak pernah meraih kemenangan dalam enam bentrokan lawan jagoan Malaysia tersebut.
Kekalahan terakhir dialami Jafar/Felisha dalam BWF World Tour Finals 2025 lalu. Mereka yang bentrok di fase grup, harus mengakui ketangguhan Chen Tang Jie/Toh Ee Wei lewat duel rubber 21-17, 14-21, 15-21.
Pertandingan Jafar/Felisha vs Chen Tang Jie/Toh Ee Wei ini bisa disaksikan oleh Badminton Lovers (BL) pada siang nanti melalui layanan live streaming dalam platform Vidio.
Adapun wakil Indonesia lain baru akan tampil di babak 32 besar Malaysia Open 2026 pada hari kedua Rabu (7/1). Beberapa di antaranya juga bertemu dengan lawan berat.
Contohnya adalah wakil tunggal putra Jonatan Christie, yang akan bertemu wakil Taiwan, Lee Chia-hao. Begitu pula dengan Alwi Farhan yang langsung bertemu unggulan ketujuh asal Prancis, Alex Lanier. Kemudian, ada Putri Kusuma Wardani, di mana dia bakal bentrok dengan wakil Jepang Manami Suizu.
Lalu di ganda putra, ada ‘perang saudara’ yang harus terjadi. Yakni antara Sabar Karyaman Gutama/Mohammad Reza Pahlevi Isfahani melawan Raymond Indra/Nikolaus Joaquin. Sementara pasangan andalan Fajar Alfian/Muhammad Shohibul Fikri, akan menghadapi wakil Taiwan, Fang Chih Lee/Fang Jen Lee. (*)
