
batampos – Perebutan scudetto musim 2024-2025 semakin menarik. Tim pemuncak klasemen Liga Italia Inter Milan secara mengejutkan kalah 0-1 di tangan AS Roma pada Minggu (27/4).
Laga di pekan ke-34 itu, Nerazzurri dipermalukan tim tamu oleh gol Matias Soule (22’) ketika bermain di Giuseppe Meazza, Milan. Dengan demikian hingga pekan ke-34 Inter baru mengumpulkan poin 71.
Poin Inter pun sama dengan SSC Napoli, yaitu 71 poin. Napoli sendiri akan menjalani laga pekan ke-34 versus Torino pada Senin (28/4).
Kekalahan di kandang ini menjadi aib kedua buat Inter musim 2024-2025 ini. Sebelumnya, hanya AC Milan yang bisa meraih tiga poin di kandang Inter (22/9).
Sedangkan bagi Roma kemenangan atas Inter ini membuat mereka kini masuk ke lima besar Serie A. Giallorossi mengemas 60 poin dalam 34 laga.
Dari statistik laga diketahui tuan rumah mendominasi ball possession hingga 70 persen. Tim tamu banyak bertahan dan hanya membuat 30 persen ball possession.
Namun rapatnya lini belakang Roma membuat Inter frustasi. Lihat saja, dalam 17 tembakan Inter, hanya dua yang on target! Sedang 15 tembakan lainnya melenceng. Dengan demikian persentase akurasi sepakan pemain Inter hanya 11 persen.
Sementara Roma meski banyak bertahan dan hanya memiliki ball possession di angka 30 persen namun tim asuhan Claudio Ranieri itu punya jumlah tembakan yang lebih banyak dari Inter.
Roma menghasilkan 19 tembakan. Dengan detail tujuh on target, delapan off target, dan 4 diblok. Dengan angka-angka itu maka persentase keakuratan tembakan pemain Roma mencapai 36 persen. Atau tiga kali lipat lebih bagus dari Inter. (*)
