Habis-habisan Sampai Kaki Bengkak, Fadia/Ribka Lolos ke Semifinal

0
19
Ganda putri Indonesia Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto lolos ke semifinal Hylo Open 2021. (F. PP PBSI )

batampos.co.id – Sektor ganda putri kembali memberikan kejutan. Kali ini giliran pasangan muda Indonesia Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto yang memberikan kejutan dengan lolos ke semifinal Hylo Open 2021.

Di babak perempat final yang digelar di Saarlandhalle, Saarbruecken, Jerman, Jumat (5/11), Fadia/Ribka mengandaskan perlawanan ganda putri Thailand Puttita Supajirakul/Sapsiree Taerattanachai.

Fadia/Ribka menang dalam rubber game ketat dengan skor 15-21, 24-22, dan 21-16. Laga menegangkan tersebut berlangsung dalam tempo 1 jam dan 16 menit.

Pada game pertama, Fadia/Ribka kehilangan momentum saat tertinggal satu angka 7-8. Saat itu, Puttita/Sapsiree mencetak lima angka beruntun untuk unggul dalam kondisi 13-7.

Setelah itu, mereka melaju dan memimpin jauh dalam situasi 18-9 dan menutup game pembuka dengan kemenangan 21-15. Pada awal game kedua, Fadia/Ribka langsung melesat dan unggul 6-2. Namun, Puttita/Sapsiree berhasil menyamakan kedudukan menjadi 8-8.

Fadia/Ribka kembali unggul 11-8 ketika interval. Namun, lagi-lagi, Puttita/Sapsiree bisa menyamakan kedudukan dalam situasi 12-12. Setelah menjalani pertarungan ketat, Fadia/Ribka berada di ambang kekalahan.

Sebab, Puttita/Sapsiree sudah mencapai match point dengan skor 20-18. Namun, dengan sangat dramatis, Fadia/Ribka menyamakan kondisi menjadi 20-20. Mereka akhirnya mengambil game kedua dengan skor 24-22.

Pada game penentuan, Puttita/Sapsiree sempat unggul tipis dengan skor 14-13. Tetapi Fadia/Ribka mampu melepaskan diri dan berbalik unggul 16-14. Setelah itu, ganda muda berusia 20 dan 21 tahun itu makin nyaman dan akhirnya memungkasi laga dengan kemenangan 21-16 di game ketiga.

“Tadi kuncinya kita yakin sama percaya diri. Di game pertama kami belum bisa mengatasi mereka jadi banyak kena serang juga. Tapi di game kedua dan ketiga kami coba yakin dan percaya diri saja kalau kami bisa. Lebih ke faktor non-teknis,” ucap Fadia dikutip dari siaran pers PP PBSI.

“Tidak ada perubahan dari pola permainan mereka dibanding saat ketemu pada Piala Uber lalu,” tambahnya.

Sebelumnya, pada perempat final Piala Uber, Fadia/Ribka menang dalam tiga game dengan skor 21-19, 15-21, dan 21-15. “Kondisi kaki saya sempat bengkak tapi Alhamdulillah sekarang sudah lebih baik,” timpal Ribka.

“Motivasinya setiap pertandingan mau lawan siapapun kami harus siap dan tidak mau kalah,” imbuhnya.

“Rasanya pasti seneng dan bangga bisa sampai sini (semifinal Super 500, Red). Tapi saya sama Fadia tidak mau cukup sampai semifinal saja. Kalau bisa lebih kenapa tidak dan mau berjuang untuk besok lebih lagi,” ucap Ribka lagi.

Pada babak semifinal, Fadia/Ribka akan berhadapan dengan pemenang duel antara Linda Efler/Isabel Lohau asal Jerman yang berhadapan dengan ganda Jepang Rin Iwanaga/Kie Nakanishi. (*)

Reporter: Jpgroup

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini