batampos – Chelsea membungkam Everton 1-0 di kandangnya pada pertandingan pertama kedua tim dalam musim ini di Goodison Park pada Sabtu (6/8) waktu setempat.
Tim asuhan Frank Lampard melakukan perlawanan keras melawan bekas klubnya itu. Penalti Jorginho saat menit tambahan babak pertama menjadi satu-satunya gol yang tercipta dalam laga tersebut.
Chelsea kesulitan mengonversi dominasi 70 persen distribusi bola selama laga itu. Laga sempat terhenti agak lama pada babak pertama ketika Ben Godfrey ditandu keluar lapangan karena cedera parah akibat bertabrakan dengan Jordan Pickford dan Kai Havertz.
Akibatnya pertandingan babak pertama mendapatkan tambahan waktu delapan menit. Chelsea memanfaatkan betul menit tambahan itu ketika Abdoulaye Doucoure mendorong Ben Chilwell di dalam kotak penalti.
Jorginho kemudian melangkah menjadi algojo penalti untuk memperdaya Pickford yang bergerak berlawan dengan arah bola yang membuat Chelsea unggul 1-0. Raheem Sterling yang melakukan debut bersama Chelsea sempat menyarangkan bola ke dalam gawang Everton tapi golnya dianulir karena offside.
Pemain berusia 27 tahun itu juga membuat peluang emas untuk menggandakan keunggulan pada menit ke-82, tetapi Vitalii Mykolenko berhasil menghalangi laju bola dengan badannya sehingga bola melebar dari gawang yang dijaga Pickford, demikian laporan laman ESPN seperti dilansir dari Antara.
Sementara itu, Newcastle merusak reuni Nottingham Forest dengan Liga Premier usai menang 2-0 dalam laga Sabtu (6/8) malam tadi. Forest harus belajar lagi meningkatkan kualitasnya di Liga Premier. Tendangan sensasional Fabian Schar membawa Newcastle unggul sebelum finis bak predator yang dibuat Callum Wilson memastikan tiga poin untuk The Magpies.
Di pertandingan lain, Bournemouth juga menang 2-0 atas Aston Villa, sehingga memupus masa suram selama pramusim setelah kurang begitu aktif dalam bursa transfer musim panas. Jefferson Lerma membuat The Cherries mengawali laga dengan baik lewat golnya pada menit ketiga. Kieffer Moore lalu menggandakannya 10 menit kedua sebelum laga usai.
Sementara itu, Leeds United menunjukkan tak terlalu kehilangan Kalvin Phillips dan Raphinha yang hengkang musim panas ini. Leeds menaklukkan Wolverhampton Wanderers 2-1 di Elland Road.
Daniel Podence membuat Wolves memimpin lebih dulu, tetapi pasukan Jesse Marsch membalasnya dengan gaya yang menawan. Rodrigo melepaskan tembakan dari sudut sempit untuk menyamakan kedudukan, sebelum gol bunuh diri Rayan Ait-Nouri menyudahi laga ini untuk Leeds pada 16 menit sebelum pertandingan usai. (*)
Reporter: Antara