Senin, 27 Januari 2025

Barcelona Hancurkan Valencia 7-1

Berita Terkait

Barcelona saat kalahkan Valencia 7-1. (Instagram @fcbarcelona)

batampos – Barcelona menunjukkan performa gemilang dengan kemenangan telak 7-1 atas Valencia di Montjuic. Kemenangan ini menandai pertandingan dengan jumlah gol ke-101 Hansi Flick sebagai pelatih Barcelona, sebuah pencapaian yang layak mendapat perhatian khusus.

Barcelona tampil dominan sejak awal. Gol cepat dari Frenkie de Jong pada menit ke-2 membuka keunggulan, diikuti oleh gol-gol dari Ferran Torres, Raphinha, dan dua gol dari Fermin Lopez.

Di babak kedua, Valencia mencoba bangkit dan berhasil mencetak gol melalui Hugo Duro, namun Barcelona menambah dua gol lagi melalui Robert Lewandowski dan gol bunuh diri dari Tarrega, mengakhiri pertandingan dengan skor 7-1

Hansi Flick ditunjuk sebagai pelatih Barcelona pada awal musim, menandatangani kontrak hingga 30 Juni 2026. Ia menjadi pelatih asal Jerman ketiga dalam sejarah klub, mengikuti jejak Hennes Weisweiler dan Udo Lattek.

Debut resminya terjadi pada 18 Agustus 2024, di mana Barcelona meraih kemenangan 2-1 atas Valencia di Mestalla, berkat dua gol dari Robert Lewandowski.

Sejak saat itu, di bawah arahan Flick, Barcelona telah memainkan pertandingan dengan catatan impresif. Tim Catalan ini berhasil mencetak 101 gol dalam 32 pertandingan pada musim 2024-2025. Rincian gol tersebut ialah 59 gol di Laliga, 26 gol di Liga Champions, 9 gol di del Rey, dan 7 gol di Piala Super Spanyol.

Meskipun menunjukkan performa impresif, Barcelona menghadapi tantangan dalam menjaga konsistensi, terutama di LaLiga. Sebelum kemenangan atas Valencia, tim ini mengalami empat pertandingan tanpa kemenangan di liga.

Hal menyebabkan mereka turun ke posisi ketiga klasemen sementara. Flick menekankan pentingnya fokus dan konsentrasi untuk mengakhiri tren negatif ini dan kembali ke jalur kemenangan.

Dengan kemenangan meyakinkan atas Valencia, Barcelona kini mempunyai modal besar meskipun tetap berada di posisi ketiga klasemen LaLiga, hanya terpaut tiga poin dari Atletico Madrid di posisi kedua dan tujuh poin dari Real Madrid di puncak klasemen. (*)

SourceJPGroup

Update