
batampos – Antoine Semenyo menjadi salah satu komoditas terpanas di bursa transfer Januari. Winger Bournemouth itu menarik minat sejumlah raksasa Premier League, termasuk Manchester United dan Manchester City. Namun, pada akhirnya, pemain berusia 25 tahun tersebut dikabarkan hanya menaruh minat untuk bergabung dengan Manchester City.
Jurnalis transfer ternama Fabrizio Romano mengungkapkan bahwa Manchester United bahkan siap melakukan perubahan besar demi memboyong Semenyo ke Old Trafford. Setan Merah disebut bersedia mengubah sistem permainan mereka untuk mengakomodasi peran sang pemain. Meski demikian, langkah tersebut tetap tidak cukup untuk meyakinkan Semenyo.
Semenyo memiliki klausul rilis senilai 65 juta pound sterling yang hanya aktif pada periode 1–10 Januari. Situasi ini membuat spekulasi kepindahannya pada bursa transfer musim dingin semakin menguat. Selain itu, Semenyo juga tidak akan tampil di Piala Afrika setelah timnas Ghana gagal lolos ke turnamen tersebut.
Minat terhadap Semenyo datang dari berbagai klub papan atas. Tottenham Hotspur bahkan dikabarkan sempat mengajukan tawaran serius dan siap menjadikannya sebagai pemain dengan gaji tertinggi di klub, namun tawaran itu ditolak.
Liverpool hanya melakukan pendekatan awal pada November lalu, sementara Chelsea dan Arsenal menyusul dengan pertanyaan di fase akhir. Persaingan kemudian mengerucut pada dua klub Manchester, City dan United.
Sebelumnya, beredar spekulasi bahwa United akan memainkan Semenyo sebagai wing-back kiri, sejalan dengan kecenderungan pelatih Ruben Amorim menggunakan formasi 3-4-2-1. Namun, Romano membantah anggapan tersebut.
“Manchester United menegaskan kepada Antoine Semenyo bahwa mereka siap mengubah sistem permainan demi dirinya,” ujar Romano melalui kanal YouTube miliknya.
“Semenyo tidak akan dimainkan sebagai wing-back. Ide United adalah membuka pintu ke sistem baru dengan Semenyo bermain lebih ke depan,” lanjutnya.
Meski United disebut melakukan upaya finansial besar, terutama pada fase akhir negosiasi, serta menawarkan fleksibilitas taktik, keputusan Semenyo tidak berubah.
“Terlepas dari usaha finansial dan taktik yang dilakukan Manchester United, mereka tidak mendapatkan lampu hijau dari Semenyo,” ungkap Romano.
Dengan demikian, Semenyo disebut memilih Manchester City. Klub asuhan Pep Guardiola itu kini dikabarkan siap membuka pembicaraan langsung dengan Bournemouth untuk membahas struktur transfer dan skema pembayaran. (*)
