
batampos – Florian Wirtz, pemain termahal dalam sejarah Liverpool, dinobatkan sebagai Pemain Terbaik Jerman 2025.
Dilansir dari laman Flashscore pada Selasa (12/8), Gelandang serang berusia 22 tahun itu meraih 191 suara dari jurnalis olahraga Jerman, unggul jauh dari Michael Olise dari Bayern Munich yang menempati posisi kedua dengan 81 suara.
Wirtz didatangkan Liverpool dari Bayer Leverkusen pada Juni lalu dengan biaya transfer awal sebesar EUR 100 juta atau Rp 1,8 triliun yang dapat meningkat hingga EUR 116 juta atau Rp 2,1 triliun.
Nilai tersebut menjadi rekor transfer tertinggi dalam sejarah sepak bola Inggris. Ia bergabung bersama rekrutan baru lainnya seperti Hugo Ekitike dan Milos Kerkez untuk memperkuat skuad juara bertahan Liga Primer.
Mantan pelatih Wirtz di Leverkusen, Xabi Alonso, yang kini melatih Real Madrid, memujinya sebagai salah satu pemain terbaik di dunia. Alonso menyebut Wirtz memiliki kualitas kelas dunia yang dapat memberi dampak signifikan bagi Liverpool.
Setelah resmi berseragam Liverpool, Wirtz menegaskan ambisinya untuk memenangkan semua gelar setiap musim. Ia menargetkan mempertahankan gelar Liga Primer dan melaju lebih jauh di Liga Champions.
Selama membela Leverkusen, Wirtz memainkan peran kunci dalam meraih gelar Bundesliga pertama dan Piala Jerman pada musim 2023/24 tanpa mengalami kekalahan di liga. Satu-satunya kekalahan Leverkusen musim itu terjadi di final Liga Europa melawan Atalanta.
Dengan catatan 57 gol dan 65 assist dalam 197 pertandingan untuk Leverkusen, Wirtz dikenal sebagai ancaman mematikan baik sebagai pencetak gol maupun kreator serangan.
Liverpool berharap kreativitasnya dapat membantu mempertahankan ketajaman Mohamed Salah sekaligus meringankan beban lini serang klub. (*)
