Senin, 26 Januari 2026

Darwin Nunez Resmi Gabung Al Hilal dengan Nilai Transfer Rp 1 Triliun

Berita Terkait

Darwin Nunez. (Instagram @alhilal)

batampos – Darwin Núñez resmi meninggalkan Liverpool dan bergabung dengan klub Liga Pro Saudi, Al Hilal.

Dilansir dari laman ESPN pada Senin (11/8), Transfer penyerang asal Uruguay berusia 26 tahun itu dikabarkan bernilai EUR 53 juta atau Rp 1 triliun. Kepindahan ini menandai berakhirnya masa bakti tiga tahun Núñez bersama The Reds.

Liverpool mengonfirmasi kepindahan tersebut melalui pernyataan resmi, menyampaikan terima kasih atas kontribusi sang pemain serta doa terbaik untuk masa depannya.

Núñez pertama kali bergabung dengan Liverpool pada Juni 2022 dari Benfica dengan biaya awal EUR 64 juta atau Rp 1,2 triliun. Selama berseragam Liverpool, ia mencetak 40 gol dalam 143 penampilan di semua kompetisi.

Meski memiliki catatan gol yang cukup baik, Núñez hanya menjadi starter dalam delapan laga Liga Primer musim lalu.

Nunez sempat menarik minat Al Nassr pada Januari lalu, namun tawaran sebesar EUR 60 juta atau Rp 1,1 triliun ditolak karena Liverpool enggan melepasnya di tengah musim. Pada musim panas ini, tawaran dari Napoli juga ditolak karena dianggap tidak sesuai dengan valuasi klub.

Kepergian Núñez ke Al Hilal dipandang tak terelakkan setelah performanya yang kurang konsisten.

Transfer ini membuat total pendapatan Liverpool dari penjualan pemain pada musim panas 2025 mendekati EUR 200 juta atau Rp 3,7 triliun. Jumlah tersebut berpotensi bertambah jika gelandang Harvey Elliott jadi hengkang dengan nilai lebih dari EUR 40 juta atau Rp 758 miliar.

Dengan hengkangnya Núñez, Liverpool kini memiliki ruang di lini depan yang akan diisi pemain baru, termasuk Hugo Ekitike yang direkrut sebagai bagian dari belanja keseluruhan The Red yang hampir EUR 300 juta atau Rp 5,6 triliun.

Nomor punggung sembilan yang ditinggalkan Núñez juga akan menjadi rebutan di skuad The Reds musim depan.

Liverpool saat ini masih aktif di bursa transfer dan terus mengincar striker Newcastle United, Alexander Isak. Meskipun tawaran EUR 110 juta atau Rp 2 triliun telah ditolak pekan lalu, The Reds diyakini belum menyerah untuk memboyong pemain internasional Swedia tersebut. (*)

Update